Cara Menghitung Masa Subur dengan Sistem Kalender

loading...
Hamil merupakan kodrat wanita, yang tentu saja menjadi sebuah keinginan setiap wanita yang sudah menikah.Namun banyak wanita yang sudah lama menikah belum juga bisa hamil. Kami dari tim," TIPS HAMIL", akan berbagi informasi terbaru dari dunia medis, agar para wanita bisa segera hamil dengan cepat dan mudah. Tentu saja tulisan lainya seputar wanita juga akan kami berikan.

 

Cara menghitung masa subur wanita dengan sistem kalender ini biasanya juga digunakan oleh pasangan suami istri ketika menggunakan KB alami. Dengan sistem kalender ini akan bisa dihitung masa subur dan masa tidak subur pada seorang wanita. Yang menginginkan kehamilan tentunya pula bisa menggunakan metoda ini untuk berusaha mendapatkan momongan. Cara menghitungnya perlu tahu juga apakah siklus haid teratur atau tidak teratur. Bagi yang teratur menstruasinya masa subur anda akan berlangsung 14 +/- 1 pada hari haid berikutnya. Ini berarti bahwa masa subur anda berlangsung pada hari ke 13 sampai hari ke 15 sebelum tanggal haid yang akan datang.

Bila menstruasi tidak teratur maka kita harus tahu siklus selama 6 bulan dahulu. Jumlah hari pada siklus terpanjang yang didapatkan, dikurangi dengan 11 akan diperoleh hari subur terakhir dalam siklus haid tersebut. Sedangkan dari jumlah hari pada siklus terpendek dikurangi 18, maka dari ini akan diperoleh hari subur pertama dalam siklus haid tersebut.

Kita bisa ambil contoh sebagai berikut : siklus terpanjang = 31, sedangkan siklus terpendek = 26, maka masa subur dapat dihitung, 31 - 11 = 20, dan 26 -18 = 8, jadi masa subur berlangsung pada hari ke 8 sampai hari ke 20. Ketika kita mengetahui akan masa subur tersebut maka berhubungan suami istri pada saat itu tepat sekali dan dianjurkan.



Sistem ini biasanya efektif pada wanita yang siklus menstruasinya teratur. Untuk yang lebih praktis bisa juga menggunakan baby test. Caranya baca di sini



 
Cara Menghitung Masa Subur dengan Sistem Kalender Cara Menghitung Masa Subur dengan Sistem Kalender Reviewed by Anna Bulgaria on 22:00 Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.